WahanaNews-Alperklinas | Melalui program Light Up The Dream PT PLN (Persero) melaksanakan penyalaan listrik serentak kepada 50 warga di Sumatera Barat (Sumbar), Sabtu (11/2/2023).
Melalui program kepedulian pegawai PLN ini, 50 keluarga kurang mampu di Sumatera Barat kini bisa menikmati penyambungan listrik secara gratis.
Baca Juga:
Sambut HLN Ke-79, Donasi Insan PLN Terangi 3.725 Keluarga se-Indonesia
Program Light Up The Dream sendiri merupakan bantuan yang berasal dari donasi pegawai PLN dengan tujuan untuk meringankan beban masyarakat yang kurang mampu dalam mendapatkan listrik.
Elidawati, salah seorang penerima bantuan pemasangan listrik gratis program Light Up The Dream mengaku sangat terbantu dengan adanya bantuan pemasangan baru listrik dari PLN.
Bagi Elidawati, yang merupakan orang tua tunggal, mempunyai akses listrik di rumah adalah impiannya selama ini. Sebab, pemasukan yang ia dapatkan hanya cukup untuk memenuhi kebutuhan sehari-sehari.
Baca Juga:
Wujudkan Akses Listrik Bagi Warga Kurang Mampu, PLN Beri Bantuan Pasang Baru Listrik Gratis
"Untuk punya listrik sulit. Karena kebutuhan sehari-hari saja terkadang tidak cukup. Tetapi sekarang kami bisa menikmati listrik, terima kasih PLN, semoga semakin sukses dan bisa memberikan keberkahan lebih banyak lagi bagi warga lainnya,” katanya.
Elidawati mengatakan, selama lima tahun menjalani keseharian di rumahnya tanpa dialiri listrik. Namun, kini dia optimistis kehidupannya akan lebih baik setelah memperoleh listrik dari PLN.
“Kami sangat bersyukur dan berterima kasih kepada PLN karena telah membantu dengan memberikan kami aliran listrik secara gratis. Bantuan ini akan kami gunakan semaksimal mungkin untuk kegiatan keluarga kami,” kata Elidawati.