“Saya sendiri merasa senang, karena dengan belajar melalui green house ini saya tidak memerlukan keringat atau tenaga yang banyak karena alatnya yang moderen. Selain menambah ilmu, ini juga menambah pengalaman bagi kami para siswa karena kami juga mencoba untuk memasarkan hasil budidaya kami ke masyarakat,” kata Novela.
General Manager UIP Maluku Papua, Sukahar mengatakan, bantuan PLN Peduli pembangunan green house ini merupakan komitmen PLN dalam mendukung upaya pemerintah dalam meningkatkan kualitas pendidikan.
Baca Juga:
Era Energi Terbarukan, ALPERKLINAS: Transisi Energi Harus Didukung Semua Pihak
“Kami bersyukur, bantuan yang kami berikan membawa dampak positif sehingga SMKN 2 Mimika meraih penghargaan tersebut. Bantuan media pembelajaran melalui pembangunan green house ini memang komitmen PLN dalam meningkatkan kualitas pendidikan, sesuai dengan upaya pemerintah,” kata Sukahar.
Upaya ini merupakan wujud komitmen perseroan terhadap prinsip Environmental, Social and Governance (ESG) dalam menciptakan pembangunan ekonomi dan lingkungan bersih yang berkelanjutan. [tum]